[Anime Review] Omoide no Marnie - Film Menyentuh dengan Twist Menarik dari Ghibli

Poster: Studio Ghibli

Judul Alternatif: When Marnie Was There
Skor IMDb: 7,7/10
Skor MAL: 8.22 (#311)
Anifanscore: 77% (249/323) - Menarik
Penayangan: 19 Juli 2014 (Jpn)
Sutradara: Yonebayashi Hiromasa
Studio: Studio Ghibli
Jenis: Movie
Adaptasi: Novel
Durasi: 1 jam 43 men.
Genre: Mystery, Psychological, Drama.
Rating: SU(2+) Semua Umur


Sasaki Anna (Takatsuki Sara), seorang gadis muda pendiam yang menderita karena asmanya, dengan sikap yang sedikit kasar dan jauh dari teman-temann membuat orang tua angkatnya khawatir. Atas rekomendasi dokter, Anna dikirim ke pedesaan, dengan harapan bahwa udara yang lebih bersih dan hidup yang santai akan meningkatkan kesehatannya dan menjernihkan pikirannya. Di sana, di sebuah kota kecil di tepi laut, Anna menghabiskan musim panas bersama bibi dan pamannya sembari menggambar sketsa yang ia gemari.

Suatu hari ketika berkeliaran di luar, Anna menemukan sebuah rumah besar terbengkalai yang dikenal sebagai Rumah Marsh. Namun, apa yang ia temukan berbeda, kediaman itu tidak kosong seperti kelihatannya, ada gadis misterius bernama Marnie (Arimura Kasumi) yang ia temukan di sana. Malam demi malam pun mereka lalui, sikap Marnie yang periang mulai menarik Anna keluar dari cangkangnya. Namun tampaknya ada sesuatu yang lain berkaitan dengan gadis misterius itu, dan ketika musim panas hampir berakhir, Anna mulai menemukan kebenaran di balik dinding Rumah Marsh.

Storyline

Ini adalah kisah tentang Anna, perjuangannya melawan dirinya sendiri

Jika menyangkut dengan salah satu studio legendaris ini, sajian yang bagus dan menarik seperti sudah terjanjikan akan tersedia ketika kita duduk manis hendak menontonnya. Seperti 'When Marnie Was There' ini, anime movie dengan jalan cerita yang begitu rapih, cerita tentang ikatan keluarga yang amat erat sehingga mampu untuk menghangatkan hati. Tentunya kisah hangat ini tak akan terjadi jika tak dibumbui dengan twist yang membuat kita meneteskan air mata. Meski begitu, tak kami pungkiri jika act awal hingga pertengahan anime ini sedikit membosankan, sedikit membuat bingung akan tujuan sebenarnya dari film ini, terus hingga akhir yang akan menjelaskan semua apa yang terjadi.

Character

Marnie, gadis aneh yang identitasnya misterius

Anna, sebagai pusat dari cerita memiliki penokohan yang terbilang luar biasa, emosinya yang labil berhasil membuat kita simpati atau kesal kepadanya. Di satu sisi kita tahu bahwa dia adalah gadis yang menderita karena kurang mendapatkan kasih sayang kedua orang tua kandungnya, namun di sisi lain, sikapnya yang terlalu kasar sedikit membuatnya menjadi karakter yang menyebalkan, dan yah hal ini menandakan penokohannya amatlah sangat baik. Begitu pula pada Marnie, sang gadis misterius ini dari awal kemunculannya sudah membuat tanda tanya akan siapa dirinya sebenarnya, dan apa hubungan dirinya dengan si Anna hingga ia begitu mengenal Anna dengan sangat baik, kilas balik akan kehidupannya membuat cerita merupakan kunci menariknya film anime satu ini.

Art

Animasi Ghibli yang tak lekang oleh zaman.

Ghibli, selalu dengan ciri khasnya, memberikan sesuatu yang sedap untuk dipandang mata. Meski kalah modern dengan desain anime-anime zaman sekarang, desain karakter serta animasi Ghibli yang terinspirasi dari Disney ini punya tempat tersendiri di mata para penonton. Perpaduan antara animasi tradisional dengan latar bergambar cat air pada 'Omoide no Marnie' ini patutlah untuk dinilai lebih.

Sound

Detail suara yang bikin betah telinga
Yang paling gila, yang paling juara, mungkin ada pada aspek suara film ini. Dikerjakan dengan sangat teliti, efek suaranya membuat animasinya terasa hidup, ambil contoh ketika si Anna berjalan di antara rawa-rawa itu, langkah kaki-kakinya dibuat persis seirama dengan apa yang diinjaknya, entah itu tanah, air, hingga ke rumput-rumput yang saling bergesekan. Belum pula simponi yang indah yang menemani kita sepanjang filmnya, lantunan nadanya bak obat di kala menikmati kisah awalnya yang kami katakan agak membosankan tadi. Soundtrack di akhir juga terbilang lumayan, penutup yang baik dengan memberikan gambaran bagaimana menghangatkannya perjalanan Anna dari awal hingga akhir film.

Kesimpulan

Film ini, 'When Marnie Was There' adalah salah satu film terbaik dari Ghibli dari sekian banyak terbaik lain yang mereka hasilkan. Cerita yang dihasilkannya akan membekas dan terkenang meski sudah ditonton dalam waktu yang cukup lama. Dan berikut penilaian kami untuk film satu ini:
  • Storyline (8.2), untuk ceritanya penuh twist-nya yang menyentuh meski ada beberapa kelemahan di dalamnya.
  • Character (8.0), karakter Anna serta rahasia dibalik karakter Marni.
  • Art (8.7), Ghibli dengan ciri khasnya adalah sesuatu yang baik.
  • Sound (9.0), meski hanya sedikit menggunakan soundtrack tapi kualitas scoring-nya jangan ditanya.
  • Enjoyment (8.6), karena ceritanya yang selalu terkenang itu.
Dengan begitu, nilai rata-rata kami untuk film ini adalah 8.5. Kami rekomendasikan untuk kalian menontonnya, anime drama ini adalah salah satu yang terbaik yang sayang untuk dilewatkan.

Omoide no Marnie (8.5)
⭐⭐⭐⭐



(Beirut/150719)

Comments