[Short Review] Durarara!!x2 Ten - Awal dari Sebuah Akhir?

Gambar: Aniplex USA, Shuka
Skor MAL: 8.09
Anifanscore: 80% (222/279) - Menarik
Perilisan: Musim Panas 2015
Penayangan: 4 Jul. - 26 Sep. 2015
Side Story: Durarara!!x2 Ten: Onoroke Chakapoko
Prekuel: Durarara!!x2 Shou
Sekuel: Durarara!!x2 Ketsu
Studio: Shuka
Adaptasi: Light Novel
Jenis: Animasi TV
Episode: 12 Episode (24 men.)
Genre: ActionMysterySupernatureal
Rating: D(18+) Dewasa

Di Ikebukuro, kehidupan para warganya terus terjalin satu sama lain seolah-olah nasib mereka ditakdirkan saling beketergantungan. Kini, Ryuugamine Mikado (Toyonaga Toshiyuki) selangkah lebih dekat kepada mimpinya untuk menjalani kehidupan yang menyenangkan, namun, di lain hal, dirinya malah terjun lebih dalam ke sisi gelap Ikebukuro. Setelah berhasil mendapatkan kendali penuh atas mantan musuhnya (red: Blue Square), ia menggunakan kekuatan barunya ini untuk melakukan segala sesuatu yang ia inginkan, membersihkan Dollar dari dalam dan membentuknya menjadi organisasi yang ideal adalah salah satunya.


Dan hal ini memancing berbagai ancaman dari luar yang harus Mikado hadapi, salah satunya adalah teman lamanya yang muncul kembali. Sementara itu, Orihara Izaya yang masih memiliki berbagai rencana digenggamannya, masih bersembunyi, memperhatikan dan sedikit mengambil tindakan dibalik bayangan gelapnya kota yang difavoritkan oleh banyak orang ini. Tidak diragukan lagi, cepat atau lambat, kekacauan akan kembali di tengah-tengah kota ini.

Review (mungkin) Singkat

[AWAS SPOILER] - Berselang tiga bulan perisilan musim kedua seri-nya, 'Durarara' serasa langsung bergerak cepat demi memenuhi nafsu para penggemarnya akan bagaimana kelanjutan dari kisah orang-orang unik di Ikebukuro ini (meskipun admin menulis review ini 3 tahun kemudian, hehe). Seperti biasa, cerita yang tak memiliki protagonist utama dan membuatnya tidak biasa dihadirkan kembali kepada kita, bahkan meningkat lebih baik dibandungkan musim sebelumnya. Pada episode-episode awal saja kita disajikan kembali bagaimana ceritanya bernarasi dengan sangat cerdas, beberapa episode awal jelas berjalan dalam waktu yang sama, namun dengan sudut pandang karakter yang berbeda yang digunakan, namun kualitas cerita yang ada tetap sama baiknya, sehingga tidak ada kata cercaan yang terlontar, melainkan mulut terbuka karena kekaguman akan kejeniusan ceritanya ini. Dan kekaguman ini terus berlanjut hingga akhir cerita, dimana ending cerita yang tampak luar biasa dan penuh akan tanda tanya (red: missterius). Akhir ceritanya benar-benar bikin nagih untuk melanjutkan ke musim selanjutnya yang mana pada musim ketiga ini cerita yang disajikan semakin membesar menuju klimaks.

Karakter baru yang membuat ending musim ini semakin misterius

Seperti pada musim-musim sebelumnya, yang mana setiap karakter ternyata memiliki keterikatan satu sama lain, hal itu terjadi lagi disini, dan itu terlihat pada sosok Akabayashi yang ternyata memiliki keterikatan dengan Anri. Di sini juga, peran Ikabayashi mulai tampak jelas daripada sebelumnya yang hanya muncul sebentar. 

Hal lain yang membedakan musim ketiga ini dari musim yang lain adalah konflik batin tiap karakter yang lebih banyak. Yap, musim ini lebih banyak memainkan internal para karakternya, entah itu berkaitan dengan prinsip ataupun tujuan karakter tersebut kedepannya, apakah hal tersebut benar, ataukah salah, dan ini terlihat sangat pada sosok Mikado dan sahabatnya, Kida.

Peran baru bagi Verona

Chat room juga semakin membesar disini, tempat dimana berkumpulnya 'orang-orang penting' anime ini terisi dengan lebih banyak orang dengan rahasia dibalik wajah-wajah palsu mereka. Begitu pula pada cerita, karakternya juga semakin bertambah dan tentunya disertai dengan penokohan yang baik pula. Bahkan hebatnya lagi, musim ini juga mengembalikan karakter-karakter yang telah lama hilang dan memberikannya peran yang tak kalah dari para karakter baru tersebut. Sebagai contoh, Kamichika Rio dan Niekawa Haruna, dua karakter yang sempat vakum ataupun memiliki peran yang sangat sedikit pada musim keduanya kini kembali dengan peran yang tak kalah menariknya dengan karakter-karakter baru. Lalu adapula Harima Mika, gadis aneh pacar dari Yagiri Seiji yang hanya terlihat bagaikan bidak tak berguna ini ternyata mempunyai kejutan yang tak disangka, dia bukanlah karakter sampingan biasa, status-nya sebagai 'Stalker' ternyata mampu menyaingi kehebatan dari Izaya, sang informan. Masih pada penokohan, Verona, karakter baru yang pada musim sebelumnya terlihat sudah terpuruk dan entah bagaimana akan dibawa kemana perannya, ternyata memiliki peran yang cukup penting juga di sini. Keterlibatannya bersama Shizuo terlihat sesuatu banget, chemistry diantara dua orang ini terlihat sangat menarik untuk ditonton.

Terakhir, yang disayangkan dari anime ini hanyalah kualitas animasinya yang terasa semakin menurun. Jauh dari musim pertama dan tak lebih baik dari musim kedua, berharap yang ketiga menjaid lebih baik. Namun tetap luar biasa dan amazing kok, tenang aja.

Kesimpulan

Worth it untuk ditontonkah season 3 dari 'Durarara!!' ini? Jawab admin, worth it pake banget. Meski memang terkesan hanya sebagai jembatan dari masalah besar yang akan terjadi di musim selanjutnya, namun tidak boleh kita lewatkan begitu saja. Dan lagi, adegan pembuka yang memperlihatkan Izaya keakitan sehabis ditikam pada akhir musim kedua entah kenapa membuat admin senang, senang melihat dia kesakitan dan tak berdaya seperti itu, Hahahahaha....

Orang paling rese' di Ikebukuro

Baiklah, ini dia penilaian kami mengenai 'Durarara!!x2 Ten': Storyline (8.3), character (8.5), art (8.4), sound (8.4), enjoyment (8.1). Dengan begitu, rata-rata yang didapatkannya adalah sebesar 8.3. Jadi bagi kalian yang sudah terlanjur menonton musim pertama ataupun musim kedua serial ini, jangan drop di tengah jalan, karena kualitas ceritanya memang tidaklah bohong. Dan juga, bagi kalian yang punya pendapat pribadi, jangan sungkan untuk menuliskannya di kolom komentar yak!

Durarara!!x2 Ten (8.3)
⭐⭐⭐⭐

(Pulau Kijang/070818)

Comments

  1. Helpful bangett reviewnya Min! Sesuai dugaan, S3 nya pasti cuman jadi jembatan dari masalah utamanya, tapi tetep aja wajib banget ditonton

    ReplyDelete

Post a Comment