[Anime Review] Fate/Zero - Prequel yang Jauh Lebih Baik dari Seri Original


Foto: ufotable/ Aniplex
Skor MAL: 8.46
Rangking: #127
Anifanscore: 88% (279/318) - Terbaik!
Penayangan: Gugur 2011 (2 Okt - 25 Des '11)
Studio: ufotable
Adaptasi: Novel
Jenis: Animasi TV
Jumlah Episode: 13 Episode (28 Men.)
Genre: Action, Supernatural, Magic, Fantasy.
Rating: D(18+) Dewasa

Dengan jaminan akan mengabulkan segala permintaan bagi yang mendapatkannya, telah terjadi tiga peperangan di masa lalu yang disebabkan perebutan Cawan Suci yang maha kuat ini, dan dari setiap perang tersebut belum juga meninggalkan seorang pemenangpun yang berhasil mendapatkannya dikarenakan kebengisan dan ketamakan orang-orang yang memperebutkannya hingga menjadikan perang yang terjadi sangatlah kejam dan ganas bagi yang belum berpengalaman tentangnya. Telepas dari semua itu, sebagai salah satu keluarga penyihir terbesar di dunia, Jubstacheit von Einzbern (Fujimoto Yuzuru) sangat yakin bahwa Perang Cawan Suci Keempat akan berbeda karena di dalam genggaman mereka saat ini berada wadah dari Cawan Suci itu sendiri. 


Oleh karena itulah untuk membantu mereka dalam mendapatkan Cawan Suci tersebut, mereka mempekerjakan salah seorang "Pembunuh Penyihir", Emiya Kiritsugu (Koyama Rikiya) yang sangat dibenci oleh orang-orang, dan ia dinikahkan dengan putri semata wayang milik keluarga Einzbern, Irisviel (Ohara Sayaka) sebagai bentuk kontrak yang mengikat dari perjanjian mereka.

Dengan beban yang diberikan oleh keluarga Einzbern, Kiritsugu kini berada di tengah-tengah peperangan yang kejam dimana ia dituntut untuk harus terus bertahan dengan segala macam cara demi mendapatkan sang Cawan Suci. Namun jalan yang ia hadapi tidaklah mudah, karena dihadapannya kini terdapat enam orang peserta lain beserta para servant milik mereka yang juga ingin mendapatkan Cawan Suci atas dorongan dan keinginan mereka masing-masing.

Dengan didampingi oleh servant-nya, Saber (Kawasumi Ayako), sang "Pembunuh Penyihir" inipun dengan cepat menemukan lawan terberatnya dalam peperangan ini, Kotomine Kirei (Nakata Jouji), seorang pendeta yang sedang mencari keselamatan akan kehampaan yang berada dalam dirinya sendiri dengan cara mengejar dan menghentikan Kiritsugu.

Kelebihan:

Kesan pertama yang admin dapatkan dalam seri ini adalah plot hole telah terbuka. Yups, sebagai prequel dari serial Fate/stay night banyak hal yang akan kita dapatkan dalam serial ini yang dapat menjadi jawaban dari beberapa pertanyaan yang ada sebelumnya, mulai dari hubungan Toosaka Rin dengan Matou Sakura ataupun hubungan Emiya Shirou dengan Ilyasviel van Einzbern, dan masih banyak hal lainnya. 

Selain cerita mengenai sang karakter utama, para karakter-karakter pembantu yang muncul dalam anime ini benar-benar dimanfaatkan dengan sangat baik, hingga tidak ada yang terasa seperti karakter buangan atau sampingan yang terlihat tidak berguna yang muncul. Tidak seperti pada seri sebelumnya, servant yang muncul dalam seri ini tampil baik dengan memanfaatkan segala macam kelebihan yang dimiliki mereka, mulai dari penggunaan noble phantasm hingga pengaruh mereka dalam peperangan kali ini. Cerita mengenai latar belakang masing-masing karakternya pun dikemas dengan cukup apik meski tidak mencakup keseluruhan.

Cerita yang menarik, padat, jelas dan pastinya terlihat lebih 'dewasa' bila dibandingkan dengan seri sebelumnya adalah sebagian dari kelebihan dari seri ini. Hal yang paling terasa berbeda ialah kualitas animasi serta grafik yang ada pada serial ini. Dengan dipegang oleh studio yang baru jelas membawa dampak yang begitu besar bagi Fate Series jika dibandingkan dengan pendahulunya, bahkan dapat dikatakan animasi pada seri ini telah menjadi salah satu dari anime dengan animasi terbaik yang pernah ada.

Kekurangan:

Mungkin dapat dikatakan Fate/Zero hampir tidak  memiliki kekurangan sedikitpun jika dibandingkan dengan segala kelebihan yang ia miliki sebelumnya. Cerita pada awal yang terkesan lambat mungkin salah satu diantaranya. Selain itu, cerita yang cukup dalam mungkin akan membuat sebagian penonton merasa bosan ataupun kurang mengerti apa inti dari cerita, hal ini-pun biasanya hanya terjadi apabila sang penonton ini sendiri memaksakan kehendaknya untuk menonton sesuatu yang tidak sesuai dengan rating usianya.

Kesimpulan:

Bagi admin pribadi, Fate/Zero merupakan anime Fate Series terbaik yang pernah ada, belum ada yang dapat menandingi seri ini baik dari segi dalamnya cerita serta karakter-karakter yang ada dalam seri tersebut. Berikut penilaian admin sendiri mengenai Fate/Zero: Cerita dan alur (9.4), penokohan karakter (8.9), kualitas animasi (8.5) sehingga rata-rata yang dimilikinya adalah 8.9 sangat direkomendasikan untuk ditonton dan wajib masuk playlist kalian para anime lovers. Dan untuk kalian yang umurnya belum cukup untuk rating jangan terlalu dipaksa dahulu untuk menontonnya, sabar.

Fate/Zero (8.9) 
⭐⭐⭐⭐

(Bekaa/210118) 

Comments